Senin, 20 Februari 2017

Lageun Aceh jaya


Jalan-jalan ke Aceh jaya
Liat pantai pelepas dahaga
Tempat nya indah buat tamasya
Yang jelas coba aja datang ke sana
https://youtu.be/TZgrxG5XS5c

Jumat, 09 Januari 2015

Pesona Yogyakarta

CANDI PRAMBANAN
Keindahan candi prambanan
 Candi Prambanan adalah bangunan luar biasa cantik yang dibangun di abad ke-10 pada masa pemerintahan dua raja, Rakai Pikatan dan Rakai Balitung. Menjulang setinggi 47 meter, berdirinya candi ini telah memenuhi keinginan pembuatnya, menunjukkan kejayaan Hindu di tanah Jawa. Candi ini terletak 17 kilometer dari pusat kota Yogyakarta, di tengah area yang kini dibangun taman indah.Candi ini terletak di desa Prambanan, pulau Jawa, kurang lebih 20 kilometer timur Yogyakarta, 40 kilometer barat Surakarta dan 120 kilometer selatan Semarang, persis di perbatasan antara provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogartayak.Candi Rara Jonggrang terletak di desa Prambanan yang wilayahnya dibagi antara kabupaten Sleman dan Klaten.
Candi ini adalah termasuk Situs Warisan Dunia UNESCO, candi Hindu terbesar di Indonesia, sekaligus salah satu candi terindah di Asia Tenggara. Arsitektur bangunan ini berbentuk tinggi dan ramping sesuai dengan arsitektur Hindu pada umumnya dengan candi Siwa sebagai candi utama memiliki ketinggian mencapai 47 meter menjulang di tengah kompleks gugusan candi-candi yang lebih kecil. Sebagai salah satu candi termegah di Asia Tenggara, candi Prambanan menjadi daya tarik kunjungan wisatawan dari seluruh dunia.







Itulah seputar keindahan candi prambanan, bagi anda yang suka berwisata di tanah air semoga bermanfaat dan sekedar menjadi wawasan tentang parawisata di indonesia. Dan masih banyak lagi tempat-tempat wisata di negri kita tercinta yang harus kita kunjungi dan kita junjung tinggi pesona keindahan alam yang masih natural.
Nantikan selanjut nya sahabat todak....

Minggu, 28 Desember 2014

keindahan pulau komodo

Pulau komodo
Pulau Komodo adalah sebuah pulau yang terletak di Kepulauan nusa tenggara merupakan pulau yang memiliki ciri khas tersendiri. luasnya75.000 ha dinyatakan sebagai taman nasional pada tanggal 6 Maret 1980 (Depkeu, 1990). Pada tahun 1984 taman nasional diperluas sampai 219.322 ha berdasarkan Keputusan Menteri 46/kpts/VI-Sek/1984. Jauh sebelumnya, pada tahun 1938, Pulau Padar dan bagian dari Rinca dilindungi sebagai cagar alam dan yang kemudian diperluas pada tahun 1965 bersamaan dengan dikukuhkannya Pulau Komodo sebagai cagar biosfer bawah Man Unesco dan Program Biosfer pada bulan Januari 1977 melalui Keputusan Menteri No. 66 Pada tahun 1986 oleh UNESCO, Taman Nasional Pulau Komodo ini dinyatakan sebagai salah satu bagian dunia yang perlu di lindungi atau biosphere reserve. Pada awalnya, taman nasional ini bertujuan untuk melesatarikan spesies komodo atau dalam bahasa latin disebut Varanuskomodoensis
 Di pulau komodo ini daya tarik nya terletak pada hewa komodo jenis reptil yang dilindungi di Taman Nasional Komodo. Hewan ini telah mendiami pulau tersebut selama kurang lebih 40 juta tahun
Saat berkeliling di tempat wisata pulau komodo  ini, Anda akan ditemani pawang,Tugasnya adalah memandu perjalanan Anda melihat-lihat hewan komodo. Untuk dapat mencapai lokasi habibat hewan unik ini di Pulau Komodo, Anda harus mendaki Gunung Ara terlebih dahulu selama 3-4 jam. Telah tersedia jalur pendakian untuk sampai ke sana.
Jika Anda tiba di Pulau Rinca, maka untuk dapat sampai di habitat hewan komodo, Anda harus menempuh perjalanan selama 1.5 jam. Pesona unik yang hanya terdapat di Taman Nasional Komodo adalah mendapati hewan-hewan tersebut hidup dalam habitat alami mereka di sana. Anda mungkin ingin mengabadikan momen istimewa dengan berlatar habitat mahkluk yang unik tersebut ? jangan lupa siap kan kamera anda

Ada tiga kawasan yang menarik di kunjungi di pulau tercantik ini yaitu:

1.    Loh Liang di Pulau Komodo
Loh Liang merupakan pintu masuk dan daerah wisata utama di Pulau Komodo, Pantai Merah merupakan pantai dangkal yang indah dengan terumbu karang yang menawan. Aktivitas yang biasa dilakukan oleh turis yang berkunjung adalah snorkeling, diving dan mandi matahari













1.    Pulau Padar
Padar adalah Pulau kecil yang terletak di antara pulau Komodo dan Pulau Rinca. Pulau Padar memiliki pantai yang sangat indah dan tempat yang sangat baik untuk menyelam dan snorkling.











1.    Pulau rinca
Rinca adalah sebuah pulau yang terletak di Kepulauan nusa tenggara. Pulau Rinca merupakan kawasan taman nasional komodo yang dikelola oleh Pemerintah Pusat











Itulah seputar keindahan pulau komodo di NTT, bagi anda yang suka berwisata di tanah air semoga bermanfaat dan sekedar menjadi wawasan tentang parawisata di indonesia. Dan masih banyak lagi tempat-tempat wisata di negri kita tercinta yang harus kita kunjungi dan kita junjung tinggi pesona keindahan alam yang masih natural.
Nantikan selanjut nya sahabat todak....


Sabtu, 27 Desember 2014

sabang island

v SABANG ISLAND
v  Wisata pantai paling ujung indonesia

v  Sabang adalah sebuah pulau yang berlokasi di sebelah paling barat indonesia. Sektor pariwisata adalah sumber pendapatan terpenting bagi sabang yang kebanjiran wisatawan setiap tahun, bulan minggu bahkan tiap harinya. Sering dijadikan sebagai tempat wisata alternatif dari Aceh, sabang menawarkan tempat wisata yang tidak kalah bagus dari tempat-tempat wisata terkenal di indonesia. Apa saja tempat wisata di sabang yang wajib dikunjungi?
Berikut ini potensi obyek wisata alam (nature tourist attraction) di Kawasan Sabang

v Taman Laut Pulau Rubiah
Pulau Rubiah adalah salah satu pulau yang terletak di daerah Nangroe Aceh Darussalam. Pulau ini merupakan bagian dari wilayah kota Sabang, tepatnya di sebelah barat-laut dari pulau Weh. Pulau yang seluas 26 hektar ini menawarkan keindahan surga bawah laut dan wisata bahari yang sangat memukau. Bagi anda yang ingin berkunjung ke sini Pulau ini terletak di depan pantai iboih





v Pantai Iboih
Berada di ujung barat Pulau Sumatera, Pantai Iboih menawarkan kecantikan alam yang masih alami. Air lautnya begitu jernih, belum lagi jika menyelam, Anda akan disambut dengan kerajaan bawah laut yang megah



v Pantai gapang
Pantai Gapang di Pulau Sabang, Aceh , Anda bisa langsung merasakan ketenangan hati dengan pemandangan hijau asri pepohonan gapang yang tumbuh subur di antara batu karang besar yang menjulang di sekitar bebukitan dari Pantai Gapang, Anda juga bisa dengan mudah mengakses objek wisata lainnya di Pulau Sabang. Ke Pantai Iboih jaraknya hanya 4 kilometer, sementara untuk ke Tugu Nol Kilometer Indonesia jaraknya sekira 12km. Sementara, untuk ke Pulau Rubiah yang menjadi surga diving atau snorkeling, hanya butuh 15 menit dengan menumpang sekoci yang mampu menampung delapan orang




v Pantai Paradiso
v  Objek wisata Pantai Paradiso adalah tempat favorit masyarakat Sabang untuk sekedar menghabiskan waktu sore sambil menikmati sunset di sore hari. Pantai paradiso terletak tidak jauh dari pusat kota, jarak tempuh sekitar 10 menit dari pusat kota Sabang. Kita bisa menggunakan transportasi umum seperti becak motor, kendaraan roda empat ataupun kendaraan roda dua. 




v Danau Aneuk Laot
Danau Aneuk Laot ini tidak sulit anda temukan, Lokasinya pun tak begitu jauh dari pusat kota. Jika menggunakkan kendaraan waktu tempuh yang di perlukan hanya sekitar 30 menit saja. Danau yang memiliki luas 37,5 Hektar ini termasuk danau terbesar yang ada di Sabang. Mengunjungi Danau Aneuk Laot bisa pengalaman yang mengasyikan



v Air Terjun Pria Laot
v  Air terjun pria aneuk laot berlokasi di gunung sarung keris, di bagian selatan pulau weh. Jika anda berangkat dari kota sabang, untuk menuju kelokasi wisatawan ini akan menempuh jarak sekitar 12 km. Dikawasan ini anda akan menjupai sebuah pesona yang masih natural. Hijau nya pepohonan membuat lokasi air terjun ini membuat kita terasa segar dan menyejukkan. Jika anda datang ke tempat wisata ini pada bulan Juni hingga Agustus, sepanjang jalur air terjun akan didominasi dengan kupu-kupu yang baru keluar dari kepompong.




v Air Panas Gunung Merapi Jaboi
v  Di gunung berapi Gampong Jaboi ini bisa melihat langsung kawah yang masih aktif dan aliran air hangat sebagai tujuan wisata di Sabang. Bahkan turis lokal maupun turis asing banyak berkunjungi ke Gunung berapi Gampong Jaboi atau biasa disebut Kawah Volkano Jaboi.
v  Di  tempat wisata ini terdapat kawah Volkano Jaboi, Kawah ini terbentuk akibat adanya aktivitas panas bumi di bawah permukaan yang menyebabkan fluida tersebut dapat bergerak ke atas seperti H2S, S02, HCL, C02 dan lain-lain




v Air Panas Keuneukai

Pan Air panas keuneukai ini berasal dari gunung berapi yang terletak di tengah-tengah pulau weh. Di tempat ini juga tersedia pemandian air panas yang sangat menyenang kan saaat anda berada di sabang



v Pantai Tapak Gajah
Pantai Tapak Gajah memang merupakan wisata andalan jika anda menginjakkan kaki di Kota Sabang yang merupakan kota paling barat di Indonesia ini. Pantai yang terletak di Desa Tapak Gajah. Dikatakan di desa ini oleh masyarakat setempat menemukan jejak kaki binatang , yaitu Gajah. Jadi dengan begitu desa ini sampai sekarang bernama Tapak Gajah . Tak jauh dari pemukiman ada pantai dan mereka bernama Tapak Gajah Coast . Pantai ini terkenal dengan pantai berpasir putih yang luas dan batu sepanjang pantai menghiasi keindahan pohon kelapa dan ditutupi oleh gulma



v  Tugu nol kilometer
v  Tugu Kilometer Nol RI biasa disebut Monumen Kilometer Nol merupakan penanda geografis yang unik di Indonesia. Hal ini berkaitan dengan perannya sebagai simbol perekat Nusantara dari Sabang di Aceh sampai Merauke di Papua,Lokasinya terletak di Hutan Wisata Sabang tepatnya di Desa Iboih Ujong Ba’u, Kecamatan Sukakarya. Sekira 5 km dari Pantai Iboih. Letaknya di sebelah barat kota Sabang sekira 29 kilometer atau memakan waktu 40 menit berkendara





v Sumur tiga





v Pesona pulau rondo



itulah pesona pulau sabang atau sering di sebut masyarakat aceh sebagai pulau 'weh'